Laman

Saturday 12 November 2011

Memulai Ngutek-ngutek Mikrotik


Untuk postingan kali ini,kita akan mencoba menghubungkan RouterBoard mikrotik dengan PC atau laptop. Topologi yang akan kita buat kutrang lebih seperti ini
Kita akan menghubunkan Laptop dengan Routerboard pada Ether1 menggunakan kabel UTP crossover. Karena konfigurasi yang paling mudah menggunakan Winbox, maka kita harus memiliki software Winbox. Trus darimana kita akan mendapatkan software ini? Apakah beli? Berapa harganya? Tenang teman-teman, software ini bisa kita download secara gratis, kalo gak percaya Tanya saja sama mbah Google. Atau kita bisa langsung unduh  disini atau disini.
Mari kita mulai dengan membaca bismillah. Setelah itu, rangkai laptop dengan router sesuai topologi diatas. Jika sudah, jalankan aplikasi Winbox. Ow iya,aplikasi winbox hanya bisa dijalankan langsung di Sistem Operasi Windows. Jika menggunakan OS yang lain,carilah software pendukung utntuk menjalankannya. Jika sudah di jalankan Winboxnya,maka akan muncul jendela seperti ini.
Karena kita belum mengetahui IP address yang ada pada Ether1 Router, maka kita harus koneksikan degan MAC address Ethernet Router dengan melakukan scanning.
Cara scanning dengan meng-klik tombol dengan tanda pada Winbox, maka akan muncul seperti gambar diatas. Kita dapat melihat MAC address Ethernet yang terhubung, IP address, Identitas Mikrotik dan Type Routerboard yang kita gunakan. Karena yang Kita gunakan kali ini adalah Router bekas, maka sudah ada IP address. Untuk masuk klik alamat MAC address(pura-pura belum tahu IP address masih default). Ketikan Admin pada kotak Login dan kosongkan password, kemudian klik Connect, jendela Winbox akan berubah seperti di bawah ini.
Karena kita akan menggunakan Router ini untuk belajar, maka kita reset dahulu router ini agar konfigurasi menjadi default. Cara reset konfigurasi Router ini yang pertama dengan membuka New  Terminal . Setelah terbuka, ketikan /system reset-configuration , jika ada pertanyaan apakah  tetap di reset?(In English) ketikkan Y.  Tinggal tunggu sampai router selesai direset dan reboot. Jangan kaget kalau koneksi winbox akan terputus. Jika sudah beberapa saat, maka masuk kembali seperti langkah2 yang sudah dilakukan. Maka kita akan mendapati Router dengan konfigurasi default.
Kembali ke Laptop…
Untuk menghubungkan Laptop/PC dengan Router sesuai dengan topologi diatas, maka kita setting IP address yang ada di Kedua Ethernet baik Laptop/PC maupun Router. Untuk konfigurasi Router, langkah-langkah yang dilakukan adalah: 

1. Klik pada IP di Main Menu. Pada popup menu yang muncul, pilih Address seperti gambar dibawah:
2

2. Klik pada tanda + (Plus) berwarna merah yang terdapat pada bagian kiri atas. Pada Textbox, isilah kolom Address dengan 192.168.2.1/24, artinya, IP yang kita gunakan adala 192.168.2.1 dengan subnetmask 255.255.255.0. Untuk Network dan Broadcast bisa kita kosongi, karena Mikrotik bisa melakukan penghitangan sendiri. Untuk  Interface, kita pilih interface yang sesuai dengan konfigurasi. Karena kita menggunakan Ether1, maka pilih Ether1. Kemudian klik OK

Untuk setting IP pada Router sudah selesai, tinggal kita setting IP address pada Ethernet Laptop/PC. Caranya
1.      Buka Control Panel-Network Connection-Local Area Connection
2.      Klik Properties,  kemudian cari Internet Protocol(TCP/IP) pada kotak ScrollBar
3.       Isi IP Address dengan 192.168.2.2 , subnetmask dengan 255.255.255.0 dan Gateway sama dengan IP router, karena secara default, IP router digunakan sebagai Gateway. Untuk DNS bisa dikosongi
Setelah konfigurasi selesai, lakukan pengecekan koneksi dengan Ping.  Buka CommandPrompt pada Laptop. Ketikkan ping 192.168.2.1 . Apabila Reply, maka koneksi Berhasil.
 Namun bila masih RTO ataupun Destination Host UnReachable, maka konfigurasi ataupun Hardware anda yang sakit.Hehehe…
Mau mempelajari Mikrotik lebih lanjut???Klik disini,setting DHCP sudah menunggu....

Sekian, Selamat Belajar 

 


4 comments:

  1. kayaknya aku familier dengan RB433 ini :D

    ReplyDelete
  2. Hahaha, tau aja kang,,,hehehe,mumpung ada barang nganggur,lumayan buat nambah ilmu...

    ReplyDelete
  3. Siip nih, mau nanya min, bagaimana kalau ether 1 nya diambil dari lan yang sudah konek internet terus pakai mikrotik bagi ke access point lagi :D Please

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe,,,udah lama nih gak pegang Mikrotik. Kalo Ether1 udah konek dengan lan yg udah konek internet tinggal di Interface(Ether maupun WLan) yang lain dikasih NAT ke Ether 1.

      Delete